Monday 21 March 2016

Kisah youtuber sukses, bagaimana Bethany Mota bisa hasilkan puluhan miliar rupiah?

'Superstar youtube, Bethany Mota hasilkan jutaan dollar ( puluhan
milliar rupiah) sebagai youtuber' dari: nbcnews.com

Internet memang dunia maya, tapi hasilnya nyata gan....!
Ada banyak yang kita dapatkan dari internet, seperti informasi, bisa
komunikasi, berbagi file, dan menghasilkan uang..!

Bahkan puluhan milliar... Apa..?
Ya.. Puluhan milliar.

Cara meraihnya seperti jadi blogger, reseller, afliasi produk, dan
jadi youtuber.

Mana cara terbaik? Ya tergantung minat dan keahlian, jangan paksakan
karena iming-iming penghasilan besar.

Seperti youtuber cantik Bethany Mota yang sudah membuktikannya.
Dia disejajarkan dengan youtuber elit kelas dunia seperti PewDiePie
dan Lilly Singh.

Mereka menjadi inspirasi dan motivasi bagi youtuber Indonesia seperti
Bayu Skak, Raditiya Dika, dan EdhoZell. Bahkan Azka Courbuzier anak
presenter dan pesulap terkenal itu juga ingin jadi youtuber, ia
menolak untuk menjadi pesulap seperti Deddy Courbuzier.

Nah, seberapa besar penghasilan menjadi youtuber?

Bisa saya katakan 50-50, sesuai dengan hasil usaha dan keseriusan masing-masing.
Dari sekian yang sukses, pasti ada yang gagal.

Mota salah satu yang merasakan penghasilan fantastis itu.

Menurut nbcnews.com yang saya baca.
Saking terkenalnya, kita bisa menemukan wajah Mota di stasiun kereta
bawah tanah kota New York dan pada kereta itu sendiri.
Youtuber dengan 10 juta lebih subcriber dijadikan bintang iklan oleh
raksasa video tersebut.

Mengapa harus dia..?

Karena youtuber yang berusia 20 tahun ini memproduksi video yang
berkategori perawatan rambut, make up dan fashion telah membantu
youtube membangun seleksi saluran dengan kategori baru dan konten
profesional.
Lebih dari 1 milliar pengguna aktif tiap bulannya.

"Enam tahun lalu, Anda memberi tahu orang-orang bahwa Anda adalah
youtuber, mereka meremehkan dan mereka pikir itu hanyalah sebuah
lelucon" katanya pada CNBC saat konferesi di California.

Sekarang para youtuber elit dunia hasilkan 6 digit (jutaan dollar)
atau milliaran rupiah dan terus meningkat tiap tahun nya.

*Mengapa mereka bisa?
Karena mereka yakin dan kreatif.
Konsisten dalam memproduksi video kreatif dan bermanfaat.
Video itu mampu menginspirasi orang banyak dan penonton setia selalu
menunggu video berikutnya.

Jadi, jumlah viewer video sangat berpengaruh dalam jumlah penghasilan.

*Mengapa penghasilan youtuber luar negri lebih besar dari youtuber
Indonesia, padahal jumlah view videonya sama?

Jumlah viewer dan subceiber memang sangat penting, tapi bahasa jadi pembeda.

Jika video berbahasa indonesia, kemungkinan besar akan diputar di
negara indonesia.

Penghasilan youtuber terbesar dari iklan google adsense, iklan akan
ditampilkan bedasarkan wilayah negara ditampilkan.

Masalahnya iklan yang berasal dari Indonesia bernilai lebih rendah
dari luar negri.

Jika memakai bahasa inggris sebaliknya, iklan akan dilihat oleh
seluruh dunia, dengan iklan yang relatif mahal.

Jadi untuk mendapatkan penghasilan lebih, harus ganti bahasa ke inggris?

Ya, tapi haru menguasai dengan baik.

Jangan, kalau anda memang tidak mahir dalam bahasa inggris. Jangan di paksakan.
Nanti penonton indonesia kabur, dan anda akan ditertawakan orang luar. Zonk...

Gunakan bahasa yang kita bisa, alay gaul, bahasa daerah, kalau serius
dan kreatif saya jamin sukses.

Ya seperti Raditiya Dika, Bayu Skak dan EdhoZell.
Mereka juga mendapatkan penghasilan lumayan walau tak sebesar Bethany
Mota dan youtuber elit lainnya.

* Mengapa youtube mampu menjanjikan penghasilan hingga puluhan milliar
ke youtuber seluruh dunia?

Ya, perusahaan induk google, Alphabet mengatakan bahwa keuntungan
perusahaan melebihi perkiraan dari iklan.

Menurut perusahaan CFO Ruth Porat, dari youtube " Youtube terus
tumbuh pada tingkat sangat signifikan"

Kata CEO Google, Sundar Pichai, orang yang menonton jutaan jam konten
di Youtube setiap hari.

Video Mota telah dilihat lebih dari 800 juta kali menurut situs
pelacak VidstatsX.

"Saya sangat persyukur dan berterima kasih pada Youtube, karena
tampanya saya tak seperti ini" kata Bethany Motu.

Ia mengatakan ini benar-benar peluang baru yang besar, karena pemirsa
youtube semakin bertambah banyak, jadi pemacu untuk lebih banyak
berkarya.

Oh ya, Bethany Mota juga tampil di YouTube Red, bersama PewDiePie dan
Lilly Singh.

Tujuannya untuk membantu para bintang menceritakan kisah lebih besar
dan lebih berani lagi.

Mereka tampil sebagai YouTuber besar untuk penonton YouTube besar,
youtube berbayar (YouTube Red )

mmm.. Udah terkenal, dapat duit, kerjanya enak lagi.
Jadi youtuber enak ya..
Memang enak kalau udah berhasil, butuh perjuangan yang besar untuk meraih itu.

Selamat mencoba... Semoga sukses.
Terima kasih nbcnews.com

No comments:

Post a Comment